Infolingga.com, Tanjungpinang – Kemenag Kepri menyebut bahwa 54 persen calon jamaah haji di Kepulauan Riau telah melunasi biaya perjalanan haji tahap pertama.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kepri, Muhammad Syafii, mengungkapkan bahwa dari total kuota 1.291 jamaah, jamaah asal Batam mendominasi dengan jumlah 709 orang.
“Biaya haji di Batam sebesar Rp54,3 juta. Setelah dikurangi setoran awal Rp25 juta, jamaah harus melunasi sekitar Rp29,3 juta pada tahap pertama,” ujar Syafii.
Pemerintah akan memberangkatkan jamaah haji dari Kepri dalam tiga kloter, masing-masing berisi 445 orang. Kloter pertama dijadwalkan masuk asrama haji pada 1 Mei dan berangkat ke Tanah Suci pada 2 Mei.
Syafii menjelaskan bahwa pemerintah menyesuaikan biaya perjalanan haji tahun ini dibandingkan tahun sebelumnya.
“Tahun lalu rata-rata biaya haji mencapai Rp93,4 juta, sedangkan tahun ini turun menjadi Rp89 juta. Sebagian biaya ini ditopang oleh nilai manfaat yang diberikan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH),” katanya.
Selain itu, pemerintah juga mengurangi jumlah petugas haji. Setiap kloter tahun ini hanya didampingi tiga petugas, yaitu ketua kloter dan pembimbing ibadah.
“Pemerintah mengurangi jumlah petugas karena sebagian petugas sudah disiapkan oleh pihak Saudi,” jelasnya.
Kunjungi Media Sosial Kami: instagram