Polres Lingga Bagikan Paket Makan Siang Bergizi untuk Anak Yatim Piatu di Panti Asuhan Kasih Ibu

Lingga, Seputar Kepri121 Dilihat

Infolingga.com, Lingga – Sebagai wujud kepedulian terhadap anak-anak yatim piatu, Kapolres Lingga AKBP. Apri Fajar Hermanto menginisiasi pembagian paket makan siang bergizi di Yayasan Panti Asuhan Kasih Ibu, Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, pada Jumat (14/2/2025).

Kegiatan ini diwakili oleh Kasat Intelkam Polres Lingga, IPTU. Doni Giatma.

banner 336x170

IPTU. Doni Giatma menyampaikan bahwa pembagian paket makan siang bergizi ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan serta meringankan beban anak-anak panti asuhan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada saudara-saudara kita yang kurang beruntung, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara Polres Lingga dan masyarakat. Kami berharap semangat berbagi ini terus tumbuh di tengah masyarakat Kabupaten Lingga,” ujarnya.

Anak-anak di Yayasan Panti Asuhan Kasih Ibu menyambut dengan antusias dan penuh kebahagiaan atas bantuan yang diberikan.

Diharapkan, paket makanan bergizi ini dapat membantu mencukupi kebutuhan mereka sekaligus memberikan kebahagiaan di tengah kesulitan yang mereka hadapi.

Lebih dari sekadar bantuan, kegiatan ini juga menjadi pengingat akan pentingnya kepedulian terhadap sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan.


banner 500x204
Baca Juga :   Hujan Deras Rusak Jalan Penghubung Tiga Desa di Singkep Barat, Polsek, Camat serta Warga Gerak Cepat Lakukan Perbaikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *