Infolingga.com – Polres Lingga menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Zebra Seligi 2024 di lapangan Upacara Tri Brata Polres Lingga, Senin (14/10/2024).
Operasi kepolisian kewilayahan ini mengusung tema: “Melalui Operasi Zebra 2024, Mendukung Suksesnya Pelantikan Presiden/Wakil Presiden Terpilih serta Mengajak Masyarakat untuk Tertib Berlalulintas demi Terwujudnya Kamseltibcarlantas yang Aman dan Nyaman.”
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lingga, AKBP Apri Fajar Hermanto, dan dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), pejabat utama Polres Lingga, serta perwakilan tokoh agama, masyarakat, dan adat setempat.
Dalam amanatnya, Kapolres Lingga menegaskan pentingnya Operasi Zebra Seligi 2024 dalam menjawab tantangan lalu lintas seiring meningkatnya jumlah kendaraan dan kebutuhan transportasi di masyarakat.
Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, operasi ini bertujuan untuk membangun kesadaran berlalu lintas guna menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) yang presisi.
Operasi Zebra Seligi 2024 akan berlangsung selama 14 hari, mulai 14 Oktober hingga 27 Oktober 2024, dan menargetkan pengendara yang melanggar aturan lalu lintas, khususnya di lokasi rawan pelanggaran dan kecelakaan.