Bawaslu Lingga Gelar Koordinasi Bersama Wartawan dan Ahli Pers Jelang Pilkada 2024

Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Lingga

Infolingga.com – Lingga – Menjelang Pilkada serentak 2024, Bawaslu Kabupaten Lingga mengadakan rapat koordinasi bersama sejumlah wartawan dan perwakilan Dewan Pers di Kabupaten Lingga.

Pertemuan ini berlangsung di ruang pertemuan One Hotel, Kecamatan Dabo Singkep, pada Senin (11/11/2024), dan bertujuan memperkuat sinergi serta komunikasi antara Bawaslu Lingga dengan insan pers.

banner 336x170
Baca Juga :   Komunitas LMG Salurkan Bantuan Paket Sembako Kepada Istri Veteran di Dabo Singkep dalam Rangka Peringatan Hari Pahlawan

Langkah ini diambil untuk menyukseskan pelaksanaan Pilkada yang damai, aman, dan kondusif di Kabupaten Lingga.

Dalam kegiatan tersebut, hadir sebagai narasumber Ketua MEPO AJI Tanjung Pinang, Mhd. Munirul Ikhwan, S.Pd, M.Ag, yang juga merupakan Ahli Pers.

Munirul menyampaikan berbagai wawasan terkait etika jurnalistik dan peran pers dalam menjaga kualitas informasi Pilkada, terutama dalam situasi yang rawan terhadap berita bohong atau isu-isu yang bisa memecah belah masyarakat.

Ketua Bawaslu Lingga, Fidya, juga menyampaikan sejumlah poin penting terkait kesiapan Bawaslu dalam mengawal seluruh tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Lingga. Fidya menginformasikan bahwa pendistribusian logistik Pilkada akan dimulai dalam waktu 15 hari ke depan.

Baca Juga :   Bripka Mufti Ikhsan Sosialisasi Bahaya Gadget dan Bagikan Bubur Pada Remaja Desa Tanjung Harapan

“Kami berharap, dengan kegiatan ini, komunikasi antara Bawaslu dan insan pers semakin solid, khususnya dalam memastikan Pilkada serentak di Kabupaten Lingga berjalan lancar,” ungkap Fidya dalam sambutannya.

Fidya juga menekankan pentingnya persiapan yang matang dan koordinasi yang baik antara Bawaslu dan pihak-pihak terkait, terutama pers sebagai pengawas sekaligus penyampai informasi kepada masyarakat.


banner 500x204

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *